Kamis, 14 Juli 2011

Program Beasiswa Unggulan Kementerian Pendidikan Nasional Untuk PNS/CPNS, & Pegawai BUMN/BUMD

Program Beasiswa Unggulan Kementerian Pendidikan Nasional T.A. 2011/2012

Untuk PNS/CPNS, & Pegawai BUMN/BUMD

KERANGKA PROGRAM

Program Studi Magister Ilmu Ekonomi dibuka untuk kelas regular. Pendidikan yang diselenggarakan dengan beban studi 45 SKS ditempuh selama 4 semester.

KONSENTRASI PENDIDIKAN

Konsentrasi pendidikan utama yang dibuka untuk program Beasiswa Kemendiknas adalah :

1. Ekonomi Publik & Keuangan Daerah Daerah dengan kekhususan pada pengelolaan keuangan daerah

2. Ekonomi Sumber Daya & Pembangunan Daerah dengan kekhususan pada pembangunan pedesaan.

PENDAFTARAN

Ø Jadwal pendaftaran dibuka mulai tanggal 9 Juni - 31 Juli 2011.

Ø Syarat pendaftaran adalah :

  1. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 500.000,- di Program Magister Ilmu Ekonomi
  2. Bukti pembayaran ditukarkan dengan formulir pendaftaran yang harus diisi dan dikembalikan kepada bagian admisi MIE Unsoed dengan dilampiri :

a. Salinan ijazah S1 dan transkrip akademik yang telah dilegalisir, masing-masing 2 (dua) lembar.

b. Surat rekomendasi dari instansi asal untuk mengikuti program beasiswa.

c. Pas Foto terbaru latar belakang berwarna merah ukuran 2x3, 3x4, dan 4x6 sebanyak 2(dua) lembar

PERSYARATAN AKADEMIS

  1. Lulusan S1 Ekonomi / S1 bidang ilmu lain dengan pertimbangan tertentu (misal: pengalaman dan bidang pekerjaan).
  2. Indeks Prestasi (IP) kumulatif minimum 3,25
  3. Usia maksimal 35 tahun
  4. TOEFL 500 (bagi yang belum memiliki atau memenuhi 500 dipersilahkan mengikuti test di Lab. Bahasa FE Unsoed dengan membayar biaya Rp. 100.000,- atau tempat lain yang berkompeten)
  5. Bukan Dosen
  6. Lulus ujian masuk.
  7. Menyiapkan draft proposal Tesis yang berkaitan dengan kekhususan pengelolaan keuangan daerah dan pembangunan pedesaan.

INFORMASI LEBIH LANJUT HUBUNGI :

BAGIAN ADMISI,

Program Pascasarjana Magister Ilmu Ekonomi Gedung F Lantai 1 Fakultas Ekonomi Unsoed

Jl. Prof. Dr. HR. Boenyamin No. 708 Grendeng Purwokerto 53122

Telp/Fax: (0281) 643633

HP : 081 2272 5284 / 0856 4781 1010

http://mie.unsoed.ac.id/

email : mie_unsoed@yahoo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

FeedBurner FeedCount